Kelas XI (Pertemuan 7)

Sistem Stratifikasi yang Ada di Indonesia

1. Sistem Stratifikasi Sosial dalam Masyarakat Pertanian

Pembagian kelas berdasarkan kepemilikan tanah, berikut stratifikasi masyarakat pertanian di Pulau 

Jawa

Masyarakat pertanian pada umumnya masih menghargai peran pembuka tanah (cikal bakal), yaitu 

orang yang pertama kali membuka hutan untuk dijadikan tempat tinggal dan lahan pertanian. 

Bisaanya mereka menjadi sesepuh atau golongan yang dituakan. Golongan kedua diduduki oleh 

pemilik tanah atau orang kaya, tetapi bukan keturunan cikal bakal. Mereka dapat memiliki tanah dan 

kaya karena keuletan dan kemampuan lainnya. Kelompok yang kedua disebut kuli kenceng. 

Golongan ketiga adalah golongan petani yang hanya memiliki tanah sedikit dan hasilnya hanya cukup 

untuk dikonsumsi sendiri (kuli kendo). Golongan yang keempat (buruh tani) adalah orang yang tidak 

memiliki tanah, namun bekerja disektor pertanian.

1. Sistem Stratifikasi Sosial dalam Masyarakat Feudal

Pola dasar masyarakat feudal :

1. Raja dan kaum bangsawan merupakan pusat kekuasaan yang harus ditaati dan dihormati 

oleh rakyatnya.

2. Terdapat lapisan utama, yakni raja dan kaum bangsawan (kaum feudal) dan lapisan 

dibawahnya, yakni rakyatnya

3. Adanya pola ketergantungan dan patrimonialistik, artinya kaum feudal merupakan tokoh 

panutan yang harus disegani, sedangkan rakyat harus hidup menghamba dan selalu dalam 

posisi dibawah

4. Terdapat pola hubungan antarkelompok yang diskriminatif, yaitu kaum feudal 

memperlakukan bawahanya secara tidak adil dan cenderung sewenang-wenang

5. Masyarakat feudal cenderung memiliki system stratifikasi tertutup

Lapisan Sosial Pada Masyarakat Feudal Surakarta dan Yogyakarta

Lapisan Sosial Masyarakat Feudal di Aceh

Lapisan Sosial Masyarakat Feodal di Sulawesi Selatan

1. Sistem Stratifikasi Sosial pada Zaman Belanda

2. Sistem Stratifikasi Sosial pada Zaman Jepang

1. Sistem Stratifikasi Sosial pada Zaman Industri Modern

Berdasarkan Kriteria Profesi

Berdasarkan Kriteria Ekonomi

Konsekuensi Stratifikasi Sosial

Dalam kenyataannya orang tidak memiliki kemampuan yang sama. Ada yang mampu membayar 

sekolah yang mahal ada yang tidak. Akibatnya, penghargaan yang diberikan masyarakatpun akan 

berbeda-beda. Perbedaan seperti ini akan mempengaruhi gaya hidup (life style) :

 Pakaian : model pakaian dan perlengkapan busana

 Rumah dan Perabot : Tipe rumah dan letak tempat tinggal serta jenis

 kendaraan dan perabot rumah tangganya.

 Bahasa dan Gaya Bicara : Pemilihan kata atau Bahasa dan etika sopan santun

 Makanan : Selera dan jenis makanan

 Gelar, Pangkat, atau Jabatan

 Hobi dan Kegemaran

Kesetaraan

Ada lima kategori kesetaraan yang berbeda :

 Kesetaraan hukum, kesamaan dihadapan hukum

 Kesetaraan politik, kesetaraan dalam bidang pembangunan

 Kesetaraan sosial, tidak adanya dominasi oleh pihak tertentu

 Kesetaraan ekonomi, pembagian sumber daya yang dilakukan secara adil

 Kesetaraan moral, memiliki nilai yang sama

Ada tiga konsep kesetaraan yang berbeda :

1. Kesetaraan kesempatan, akses ke semua posisi sosial harus di atur oleh kriteria universal

2. Kesetaraan sejak awal, kompetisi yang adil dan setara mensyaratkan bahwa semua peserta 

mulai dari garis start yang sama

3. Kesetaraan hasil, semua orang harus menikmati standar hidup dan peluang kehidupan yang 

setara

Harmoni Sosial

Sesuatu yang sesuai dengan keinginan masyarakat umum, seperti keadaan tertib, teratur, aman dan 

nyaman dapat disebut sebagai suatu kehidupan yang penuh harmoni. Harmoni sosial adalah kondisi 

dimana individu hidup sejalan dan serasi dengan tujuan masyarakatnya. Harmoni sosial juga terjadi 

dalam masyarakat yang ditandai dengan solidaritas. Secara etimologis, solidaritas adalah 

kekompakan atau kesetiakawanan. Kata solidaritas menggambarkan keadaan hubungan antara 

individu dan atau kelompok yang berdasarkan pada perasaan moral dan kepercayaan yang dianut 

bersama.



silahkan tulis rangkuman dari materi, dan kirimkan lewat google clasroom. jangan lupa absen. 

terimakasih


Absen kelas XI

1. XI IPS 3 : https://forms.gle/AmBFkH2KJt2JtcBW9

2. XI IPS 4 : https://forms.gle/Kq3p2FWQksVkQDHZ6

3. XI IPS 5 : https://forms.gle/6UFHzjGBS3toafNN8


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kelas XI (Pertemuan 2)

PERTEMUAN 12( KELAS XI)